Logo Lawnosta
Artis Lawnosta


David Foster

David Foster
  • Dilahirkan di Victoria, British Columbia, Canada
  • Genre Rock
  • Adult Orchestral Pop, Contemporary, Pop, Film Scores, Film Music

David Foster ada di antara para produser dan komposer yang paling sukses secara komersial di dunia musik pop kontemporer, memberikan penanda estetika power ballad kepada hit besar dari Celine Dion, Chicago, dan Whitney Houston dan dalam prosesnya secara halus mendefinisikan format adult kontemporer.

Dilahirkan di Victoria, British Columbia, Foster mulai belajar piano pada usia lima tahun, dan hanya delapan tahun kemudian masuk ke program musik di University of Washington. Pada usia 16, dia bergabung dengan band pengiring Chuck Berry, dan tahun 1971 pindah ke Los Angeles bersama grup Skylark, mencetak hit besar tahun berikutnya berjudul Wildflower. Foster juga menjadi pemain keyboard yang tampil pada rekaman album superstar seperti John Lennon, Rod Stewart, Dianna Ross, dan Barbra Streisand.

Kariernya sebagai produser bermula ketika ia mengepalai debut fenomenal grupnya Attitudes pada tahun 1976; dia segera beralih ke projek luar juga, menulis dan memproduksi materi untuk Hall & Oates, Deniece Williams, Carole Bayer Sager, Boz Scaggs, dan The Average White Band. Pada tahun 1979, ia meraih Grammy pertamanya untuk memproduksi hit Earth, Wind, and Fire, After The Love Has Gone. Dari situlah kariernya melejit, dan segera dia menulis dan memproduksi untuk artis seperti Kenny Rogers, The Tubes, dan Kenny Loggins. Tahun 1982, ia memenangkan Grammy keduanya untuk produksi album kasting original untuk hit Broadway Dreamgirls; dia juga menulis dan memproduksi hit Chicago, Hard to Say I'm Sorry, diikuti tahun 1983 dengan album Lionel Richie, Can't Slow Down. Dari album Chicago 17 (1984), Foster mencetak sukses terbesarnya, dengan hit Hard Habit to Break yang memberikannya Grammy untuk Producer of The Year.

Setahun kemudian, Foster menulis dan memproduksi hit John Parr, St. Elmo's Fire (Man in Motion), dan di tahun 1986 kembali bersama Chicago, bukan hanya untuk album Chicago 18, yang melambungkan hit Will You Still Love Me?, namun juga dengan vokalis grup itu, Peter Cetera, yang untuknya ia menulis hit nomor satu Glory of Love. Sampai kini Foster ada di antara produser tersukses di tangga lagu, hasil karyanya sangat sukses menduduki tangga lagu, dengan puluhan hit top 40. Namun demikian, ia seolah menghilang di paruh akhir 80-an, hanya terlihat bekerja sama dengan Neil Diamond pada album The Best Years of Our Lives (1988) dan mengerjakan beberapa projek film dan satu projek di luar studio. Tahun 1990, Foster memulai kolaborasinya dengan Celine Dion, menulis dan memproduksi materi untuk album Unison dan menghasilkan hit Have a Heart. Setahun kemudian, dia bekerja sama dengan Natalie Cole untuk megahitnya Unforgettable, memenangkan tiga Grammy lagi: Record of The Year, Album of The Year, dan Producer of The Year.

Tahun 1992, Foster berkolaborasi dengan Whitney Houston pada soundtrack untuk filmnya, The Bodyguard, yang lagi-lagi memberikannya Grammy untuk Album of The Year pada Grammy Award tahun berikutnya, dengan hit I Will Always Love You juga memenangkan Record of The Year. Sekali lagi, dia membawa pulang penghargaan Producer of The Year; sebagai tambahan, When I Fall in Love, dari film Sleepless in Seattle yang dinyanyikan Celine Dion dan Clive Griffin memberikannya penghargaan sebagai arranger. Untuk Dion, dia memproduksi The Colour of My Love (1993), yang melahirkan hit The Power of Love, dan setahun kemudian ia memproduksi I Swear untuk All-4-One. Dengan album Dion, Falling into You, Foster sekali lagi membawa pulang penghargaan Album of The Year; hit Because You Loved Me (dari film Up Close and Personal) juga menjadi nominasi Record of The Year. Sebuah hit besar dari tahun yang sama adalah Un-Break My Heart yang dinyanyikan Toni Braxton. (Dari Berbagai Sumber)

Diskografi :

  • The Best of Me (1983)
  • St. Elmo's Fire (1985)
  • David Foster (1986)
  • The Simphony Sessions (1987)
  • Time Passing (1989)
  • River of Love (1989)
  • Play It Again (a.k.a. Rechordings) (1991)
  • A Touch of David Foster (1992)
  • Love Lights The World (1994)
  • The Christmas Album (1995)
  • A Touch of China (1997) - with Tony Smith
  • The Best of Me - A Collection of His Greatest Works (2002)


Lawnosta Inbox
Tuliskan alamat e-mail Anda di bawah ini untuk menerima berita terbaru dari Lawnosta



Search
for


Sumbang Saran

Menurut Anda, rubrik apa yang harus ditingkatkan  di Lawnosta ? 





Halaman Utama | Lawnosta On Air | Artis Lawnosta | Lawnosta Shop | Katalog Lawnosta | Direktori Lawnosta | Koleksi Lirik | Buku Tamu | Arsip Berita | Tentang Kami | Kuis Berhadiah | Xtra@Lawnosta

Produced and Copyright ©1999-2004 by Ad-12 Labs and We-FM